Docotel Official Blog
WAPPIN Talks 2019: Pahami Customer dengan Automasi Komunikasi 4.0

WAPPIN Talks 2019: Pahami Customer dengan Automasi Komunikasi 4.0

Berbagai aplikasi pesan telah meramaikan pola komunikasi masyarakat, termasuk di Indonesia. Perusahaan-perusahaan melakukan inovasi dengan mengimplementasikan layanan messaging sebagai langkah menanggapi kebutuhan sekaligus meningkatkan engagement para pelanggan. Strategi ini pun dilakukan PT Solusi Pembayaran Elektronik (SPE) dengan menyelenggarakan WAPPIN Talks 2019 “Communication Optimizations for Customer Service with WAPPIN”. Sejumlah pakar dan pimpinan puluhan perusahaan seluruh Indonesia bertemu di The Pallas SCBD untuk membahas tema kekinian tersebut.

Rico Simarmata CEO PT Solusi Pembayaran Elektronik menyampaikan bahwa masyarakat, khususnya audiens WAPPIN Talks 2019, perlu menyadari pentingnya mengoptimalkan dan meningkatkan layanan terhadap pelanggan melalui automasi komunikasi di industri 4.0. Seperti WAPPIN (WhatsApp Integrator) yang mampu membuat bisnis lebih dekat dengan pelanggan melalui berbagai fitur dan layanan yang disediakan, seperti Broadcast Web Platform, Virtual Assistant, Multi User Chat Panel, hingga Application Programming Interface (API) integration

WAPPIN Talks 2019: Pahami Customer dengan Automasi Komunikasi 4.0 1

WAPPIN Talks 2019 menghadirkan beberapa ahli di bidang teknologi komunikasi yang hari itu memberikan banyak wawasan kepada audiens terkait materi diskusi “Responding Customer Needs & Improving Service Quality Through Communications Automation 4.0″. Vijay Sarashetti, CSO Docotel Group mengingatkan bahwa pesatnya perkembangan digital menuntut suatu brand atau perusahaan untuk pandai melihat peluang. Kemunculan teknologi menjadi tantangan sekaligus peluang bagi setiap brand untuk naik ke tingkatan yang lebih tinggi. Penjelasan tersebut didukung oleh Yulia Surya, Strategic Partnership WhatsApp yang membeberkan salah satu aplikasi pesan paling populer di Indonesia, bahkan di dunia, WhatsApp, telah bekerjasama dengan beberapa penyedia solusi di Indonesia (salah satunya WAPPIN) untuk membantu brand atau perusahaan di Indonesia dalam menggunakan WhatsApp Business API untuk berkomunikasi dengan pelanggan menggunakan cara yang lebih efektif. 

Sudono Salim, Country Manager AI Chat Indonesia pun memaparkan bahwa perilaku komunikasi antara brand dan pelanggan mulai mengalami perubahan. Menurutnya, Chatbot kini telah menjadi teknologi yang harus digunakan untuk membantu kinerja customer service (layanan pelanggan). Hal ini dikarenakan informasi yang diberikan sangat akurat, cepat, dan personal. Yudie Haryanto, VP Marketing Biznet pun turut mengisi diskusi ini.

WAPPIN Talks 2019: Pahami Customer dengan Automasi Komunikasi 4.0 2

Para audiens juga berkesempatan berdiskusi langsung dengan tim WAPPIN untuk mengetahui informasi mengenai produk dan fitur dari aplikasi tersebut secara terperinci. Tidak hanya itu, semua yang hadir mendapatkan masa percobaan gratis selama tiga bulan untuk mengakses produk WAPPIN. 

Bagi Anda yang ingin mencoba atau menjelajahi informasi lebih lanjut tentang WAPPIN dapat mengunjungi https://www.wappin.id/ atau hubungi customer service yang siap 24/7 di nomor 081211760046

Baca Juga: Kolega X Wappin: Ngobrol Bareng tentang WhatsApp Business API di Acara KUDAPAN (Kumpul dengan Teman Sepekerjaan)

Tentang Docotel

Docotel 4.0 meliputi tim yang berdedikasi, berpengalaman, dan ahli dalam menyediakan produk dan solusi yang bernilai tinggi di semua industri. Kami hadir dengan visi mengatasi permasalahan sehingga dapat menciptakan pengalaman terbaik bagi klien.

Avatar photo

Lukman M. Ardiansyah

Add comment

Follow us

Don't be shy, get in touch. We love meeting interesting people and making new friends.

Most discussed

Advertisement