Docotel Official Blog
Binmas Online System (BOS) 3

Binmas Online System (BOS)

Pada tanggal 07-12 Agustus 2017,  Docotel yang diwakilkan oleh Bapak Esa selaku Direktur Docotel bersama dengan Kakor Binmas menghadiri acara pelatihan operator Binmas Online System (BOS) yang diadakan di Sentul, Jawa Barat. Sebelumnya, Docotel berkesempatan untuk membuat suatu sistem berbasis online untuk Direktorat Pembinaan Masyarakat (Binmas) Mabes Polri. Pada dasarnya, tujuan dibuatnya aplikasi BOS ini adalah untuk meningkatkan pelayanan dari Binmas yang ditujukan untuk masyarakat.

Binmas Online System (BOS) 4

Sistem yang diberi nama Binmas Online System (BOS) memiliki 7 aplikasi didalamnya, yaitu Aplikasi Pelaporan Binmas, Aplikasi Mobile Pelaporan Binmas, Aplikasi Mobile Publik BOS, Aplikasi Sistem Informasi BUJP (Badan Usaha Jasa Pengamanan) Online, Aplikasi Sistem Informasi Satpam Online, Aplikasi Website Binmas, dan Aplikasi Dashboard.

Mau tahu seperti apa sih aplikasi-aplikasi yang dibuat oleh Docotel kali ini? Nah, Dibawah ini Docotel akan menjelaskan tentang beberapa aplikasi yang terdapa dalam Binmas Online System (BOS).

Pertama, aplikasi Mobile Pelaporan Binmas ialah aplikasi yang dapat digunakan oleh Bhabinkamtibmas di seluruh Indonesia. Bhabinkamtibmas sendiri adalah petugas Polri yang bertugas di tingkat desa sampai dengan kelurahan yang bertugas mengemban fungsi Pre-emtif dengan cara bermitra dengan masyarakat. Program ini sampai saat ini masih di maksimalkan pemerataanya di seluruh Indonesia. Lalu, bagaimana cara kerja dari aplikasinya? Setelah para petugas yang bersangkutan telah selesai membuat laporan, aplikasi ini akan membantu memindahkan laporan tersebut ke dalam sistem dan nantinya laporan tersebut dikirimkan ke Polsek, Polres, Polda hingga Mabes Polri.

Selain itu, ada aplikasi Mobile Publik BOS, yaitu aplikasi yang dapat digunakan oleh masyarakat umum. Mobile Publik BOS memiliki beberapa fitur seperti dapat membuat laporan kejadian yang terjadi di sekitar masyarakat, mengetahui lokasi kantor polisi terdekat, mengetahui kontak Bhabinkamtibmas yang ada pada masing-masing desanya, dan juga fitur “Panic Button” yang dapat ditekan dalam keadaan bahaya. Saat Panic Button ditekan, notifikasi akan langsung diterima oleh Bhabinkamtibmas yang bertugas di wilayahnya. Dengan adanya aplikasi ini, diharapkan tingkat rasa aman pada masyarakat akan meningkat.

Pada setiap proyek, banyak hal yang harus diperhatikan dalam setiap prosesnya. Mulai dari pengumpulan data hingga proses akhir pembuatan aplikasi. Tak jarang tim harus menemui kendala pada setiap pengerjaan proyek. Begitu juga kali ini, karena Binmas Online System (BOS) adalah sistem pertama yang dibuat oleh Binmas, jadi tim harus membuat seluruh desain dari awal dan membuat seluruh data manual dipindahkan ke sistem. Namun, kendala tersebut dapat teratasi dengan baik karena kerjasama tim yang luar biasa.

Semoga kedepannya sistem berbasis online milik Binmas ini akan berjalan baik dan lancar, juga dapat berguna bagi masyarakat sesuai dengan tujuan yang diinginkan.

docobot

Follow us

Don't be shy, get in touch. We love meeting interesting people and making new friends.

Most discussed

Advertisement