Docotel Official Blog
Intip Algoritma Instagram Yang Baru, Yuk! 1

Intip Algoritma Instagram Yang Baru, Yuk!

Beberapa minggu terakhir, Instagram cukup dihebohkan dengan perubahan algoritma yang cukup membingungkan. Banyak pengguna Instagram yang kecewa dengan perubahan ini karena engagement yang dihasilkan tidak sesuai ekspektasi, padahal, katanya perubahan ini dihadirkan demi menyesuaikan kepuasan pengguna .Hmmm…

Foto yang di post sudah didukung dengan angle serta kualitas yang bagus, ditambah dengan caption yang oke serta hashtag yang mendukung. “Tapi kok cuma dapet likes dikit ya?” Begitulah kira-kira kekecewaan pengguna Instagram, termasuk author sendiri nih hehehe. Nah, kali ini Docotel mau kasih pengetahuan sedikit mengenai perunahan Algoritma Instagram yang berlaku per Januari 2018. Simak di bawah iniya!

· Algoritma / post exposure

InstagramInstagram

Semenjak berubahnya algoritma Instagram, kini saat kamu post sesuatu di Instagram hanya akan terlihat oleh 10% dari followers kamu. Loh, kenapa? Eits, jangan takut dulu, hal ini dilakukan hanya sebagai ‘pancingan’ saja, jika dari 10% followers kamu memberikan engagement (like, comment, share) yang bagus, postingan tersebut akan disebarkan ke 90% lainnya. Gitu..

Jadi, respon termasuk kedalam hal penting dalam dunia medsos. Agar post exposure kamu tinggi, kamu harus membuat komentar atau melakukan engagement dengan audiens sesering mungkin. Nah, menurut kabar yang berhembus sih mengupgrade instagram menjadi akun bisnis juga bisa membantu meningkatkan exposure post kamu.

· Engagement

Dalam sistem algoritma baru Instagram, engagement benar-benar diperhatikan. Untuk meningkatkan engagement Instagram, kini kamu harus membalas komentar yang masuk ke instagram kamu kurang dari 60 menit. Artinya, kalau postingan komentar tersebut baru dibalas setelah 6o menit, kemungkinan postingan kamu untuk dilihat banyak orang akan menurun atau under-expose.

EngagementEngagement

Selain itu, kini Instagram juga menerapkan peraturan baru pada komentar , yaitu komntar baru dapat dihitung sebagai engagement jika berisi minimal 4 kata atau lebih. Kenapa? Karena Instagram sedang berusaha untuk menghapus spammer bot yang luar biasa jumlahnya. Tau spammer bot kan? Itu loh, yang suka komentar dengan kata-kata “Nice pic!” “Great post!” “Awesome picture!” dan sebagainya. Jadi, jika kamu membalas komentar yang hanya terdiri dari 2 kata, itu tidak dihitung sebagai engagement. Bukan Cuma itu, buat kamu yang sering komen hanya dengan dua kata, kamu bisa dianggap spam loh sama Instagram! Terus gimana? Ya untuk mengakalinya, buatlah komentar dengan menggunakan 4 kata atau lebih ya!

Satulagi, fitur Insta stories juga dapat membantu kamu menaikan engagement dengan orang lain. Memang bukan secara langsung, namun dengan Insta stories yang menarik akan membuat percakapan antara kamu dan audiens melalui DM (Direct Message).

· Caption dan hashtag

HashtagHashtag

Untukmempercantik postingan kamu, caption sangatlah diperlukan. Apalagi untuk kamu yang menggunakan Instagram sebagai tempat mempromosikan bisnis. Caption akan sangat membantu calon konsumen untuk dapat mengerti produk yang kamu jual secara keseluruhan.

Nah,selain caption yang ciamik, **hashtag **juga dapat membantu kamu dalam menggapai orang-orang yang belum kamu ketahui. Katanya sih, semakin banyak hashtag akan semakin membuat postingan kamu muncul dimana-mana. Tapi sayangnya, kini menggunakan banyak hashtag (lebih dari 30) atau penggunaan hashtag yang sama selama satu bulan bisa dianggap spam atau shadow banning oleh Instagram, wow seram ya! Jadi, sekarang penggunaan hashtag yang efektif hanya berjumlah 5 hashtag yang berbeda saja. Strategi penggunaan hashtag tentunya penting banget untuk kamu terapkan nih!

· Follow hashtag

Fitur baru yang dihadirkan oleh Instagram adalah **follow hashtag. **Fitur ini sangat berguna untuk kamu yang hanya ingin mengikuti satu topik tertentu. Rumornya, jika kamu mengikuti hashtag, profile kamu akan lebih disukai.

Nah, itu tadi perubahan algoritma Instagram baru-baru ini. Namun, algoritma Instagram sepertinya akan terus berubah demi menyesuaikan keinginan dan kepuasan pengguna. Jadi kamu harus selalu up-to-date dengan perubahannya ya!

docobot

Follow us

Don't be shy, get in touch. We love meeting interesting people and making new friends.

Most discussed

Advertisement